Ini 20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi QS World University Rankings 2026

 

Universitas Indonesia (UI) masih menjadi kampus terbaik no 1 di Indonesia. (Foto: UI)


 

JAKARTA -- Lembaga pemeringkat internasional QS World University Rankings kembali merilis daftar terbarunya. Setiap tahun, hasil pemeringkatan ini menjadi salah satu tolok ukur penting bagi dunia pendidikan, baik bagi calon mahasiswa, akademisi, maupun institusi yang terus berkompetisi meningkatkan kualitasnya. 

Versi QS World University Rankings 2026 pun tak kalah menyita perhatian, karena tidak hanya menggambarkan posisi universitas-universitas Indonesia di tingkat global, tetapi juga menunjukkan bagaimana upaya universitas-universitas itu dalam beradaptasi dengan tuntutan zaman—mulai dari kualitas riset, reputasi akademik, jaringan internasional, hingga relevansi lulusan di dunia kerja.

Dalam konteks persaingan global yang semakin ketat, capaian universitas-universitas di Indonesia menjadi cermin dari transformasi pendidikan tinggi nasional. Beberapa kampus, seperti Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Gadjah Mada (UGM) mampu mempertahankan posisi teratasnya, sementara yang lain muncul sebagai pendatang baru dengan perkembangan yang patut diapresiasi. 

Pemeringkatan ini juga menjadi pengingat bahwa inovasi, kolaborasi internasional, dan peningkatan standar akademik adalah kunci agar institusi pendidikan terus relevan.



20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi QS World University Rankings 2026:


1. Universitas Indonesia
- Peringkat di dunia: 189
- Peringkat di Indonesia: 1

2. Universitas Gadjah Mada
- Peringkat di dunia: 224
- Peringkat di Indonesia: 2

3. Institut Teknologi Bandung
- Peringkat di dunia: 255
- Peringkat di Indonesia: 3

4. Universitas Airlangga
- Peringkat di dunia: 287
- Peringkat di Indonesia: 4

5. IPB University
- Peringkat di dunia: 399
- Peringkat di Indonesia: 5

6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
- Peringkat di dunia: 509
- Peringkat di Indonesia: 6

7. Universitas Padjadjaran
- Peringkat di dunia: 515
- Peringkat di Indonesia: 7

8. Universitas Diponegoro
- Peringkat di dunia: 624
- Peringkat di Indonesia: 8

9. Universitas Brawijaya
- Peringkat di dunia: 680
- Peringkat di Indonesia: 9

10. Bina Nusantara University
- Peringkat di dunia: 851-900
- Peringkat di Indonesia: 10

11. Universitas Hasanuddin
- Peringkat di dunia: 951-1000
- Peringkat di Indonesia: 11

12. Telkom University
- Peringkat di dunia: 1001-1200
- Peringkat di Indonesia: 12

13. Universitas Sebelas Maret
- Peringkat di dunia: 1001-1200
- Peringkat di Indonesia: 13

14. Universitas Sumatera Utara
- Peringkat di dunia: 1001-1200
- Peringkat di Indonesia: 14

15. Institut Teknologi Nasional Bandung
- Peringkat di dunia: 1201-1400
- Peringkat di Indonesia: 15

16. Universitas Muhammadiyah Yogya
- Peringkat di dunia: 1201-1400
- Peringkat di Indonesia: 16

17. Universitas Pendidikan Indonesia
- Peringkat di dunia: 1201-1400
- Peringkat di Indonesia: 17

18. Universitas Trisakti
- Peringkat di dunia: 1201-1400
- Peringkat di Indonesia: 17

19. Universitas Negeri Yogyakarta
- Peringkat di dunia: 1201-1400
- Peringkat di Indonesia: 19

20. Atma Jaya Catholic University
- Peringkat di dunia: 1401+
- Peringkat di Indonesia: 20


(Sumber: QS WUR 2026)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.